Thursday, December 8, 2016

Apa Beda Bronkitis Dan Asma ?

Apa Beda Bronkitis Dan Asma ? Perbedaan bronkitis dan Asma adalah, pada bronkitis terjadi peradangan pada saluran bronkus, sedangkan asma terjadi karena menyempitnya jalan nafas karena adanya inflamasi dan oedem (pembengkakan) mukosa pernafasan sehingga bronkus mengalami konstriksi (penyempitan) yang disebabkan berbagai macam faktor pencetus.

Bronkitis adalah suatu kondisi dimana terjadi peradangan atau infeksi pada bagian dinding dalam dari saluran pernapasan utama /bronkus. Saluran pernapasan adalah saluran yang terdapat di dalam paru-paru yang merupakan tempat aliran udara. Jika saluran pernapasan tersebut mengalami iritasi, maka akan terbentuk lendir yang tebal di dalamnya. Lendir tersebut dapat menyumbat sehingga menghalangi udara untuk mencapai paru-paru. Maka dari itu, gejala yang dapat terjadi berupa batuk berdahak yang banyak mengandung lendir, kesulitan bernapas dan dada terasa sesak. Bronkitis duplex artinya terjadi pada kedua paru. Jika faktor pemicu dapat diatasi dengan baik, dan faktor peyebab juga dapat dihilangkan maka bronkitis dapat sembuh.
 
Asma adalah penyakit kronis (berlangsung lama) yang ditandai oleh sesak napas disertai bunyi ngik-ngik (mengi) dan / atau batuk persisten dimana derajat keparahan setiap orang berbeda-beda. Pada saat serangan yang terjadi adalah menyempitnya jalan napas akibat dari penyempitan bronkus yang menyebabkan udara sulit keluar masuk paru. Pada asma terdapat faktor risiko yang dapat mencetuskan timbulnya asma adalah, alergen (zat yang menyebakan alergi),infeksi, cuaca, kegiatan jasmani dan iritan. Pada asma sulit disembuhkan, namun dapat dikontrol.

No comments:

Post a Comment